Pesawaran, 14 April 2025 — Komandan Batalyon Infanteri 9 Marinir, Letkol Marinir Achmad Toripin, S.A.P., M.Tr.Opsla., melaksanakan kegiatan Jam Komandan rutin bersama seluruh prajuritnya di Taman Baladhaka, Ksatrian Yonif 9 Marinir, Batumenyan, Teluk Pandan, Kabupaten Pesawaran, Lampung, Senin (14/04/2025).
Kegiatan Jam Komandan ini merupakan sarana komunikasi langsung antara Komandan Batalyon dengan prajurit, yang bertujuan untuk menyampaikan informasi penting, evaluasi pelaksanaan tugas, rencana kegiatan ke depan, serta membangun kedekatan emosional dan rasa kekeluargaan dalam lingkungan satuan.

Dalam arahannya, Letkol Marinir Achmad Toripin menegaskan pentingnya menjaga kedisiplinan serta menjauhi segala bentuk pelanggaran yang dapat mencoreng nama baik satuan.
“Kegiatan ini merupakan bentuk pengawasan sekaligus motivasi bagi seluruh prajurit. Saya mengimbau agar senantiasa menjaga nama baik satuan, menjauhi pelanggaran, dan menjaga kesehatan dengan rajin berolahraga. Selain itu, tetaplah menjadi contoh yang baik di tengah masyarakat melalui sikap humanis dan kegiatan positif dalam kehidupan sehari-hari,” tegasnya.
Kegiatan berjalan dengan penuh keakraban dan semangat, mencerminkan soliditas serta profesionalisme prajurit Yonif 9 Marinir dalam mendukung tugas dan pengabdian kepada bangsa dan negara. (*)











