Menu

Mode Gelap
Warga Persada 4 Kemiling Raya Gotong Royong Bersihkan Rumput dan Perbaiki Jalan PSI Lampung Rayakan 11 Tahun “Udayah Navasaktih”: Kebangkitan PSI sebagai Kekuatan Baru Indonesia Maju Empat Tahun Tak Tersentuh Perbaikan, Warga GG Laksana Pesawaran Perbaiki Jalan Pakai Dana Swadaya Peringati Hari Sumpah Pemuda ke-97, Warga Kodam XXI/RI Kobarkan Semangat “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu” DPW PSI Lampung Gelar Rapat Koordinasi, Fokus Mantapkan Struktur dan Program Kerja Ketua Gapoktan Mekar Jaya Merangkap Ketua BPD Desa Cipadang Diduga Memperkaya Diri

Berita

Pengangkatan CPNS dan PPPK Tahun 2024, Pemkab Pesawaran Tetapkan 332 ASN Baru

badge-check


					Pengangkatan CPNS dan PPPK Tahun 2024, Pemkab Pesawaran Tetapkan 332 ASN Baru Perbesar

Pesawaran, 7 Mei 2025 — Pemerintah Kabupaten Pesawaran secara resmi menetapkan 332 Aparatur Sipil Negara (ASN) baru yang terdiri dari 21 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan 311 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Penyerahan Surat Keputusan (SK) Bupati terkait pengangkatan tersebut dilaksanakan di Gedung Serba Guna (GSG) Pemkab Pesawaran pada Rabu (7/5/2025).

Kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Pesawaran, Wildan, yang mewakili Bupati Dendi Ramadhona. Turut hadir pula Asisten Administrasi Umum, Kepala BKPSDM, Plt. Kasat Pol PP, serta perwakilan dari perangkat daerah terkait.

Dari total formasi yang tersedia, sebanyak 21 CPNS diangkat dari 32 formasi, sementara 311 PPPK diangkat dari 324 formasi yang terdiri dari 74 tenaga guru, 35 tenaga kesehatan, dan 202 tenaga teknis.

Dalam sambutannya, Sekda Wildan menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat kepada seluruh ASN yang telah lolos seleksi. Ia menekankan bahwa pengangkatan ini bukan hanya pengesahan status kepegawaian, tetapi juga bentuk amanah yang harus dijalankan dengan tanggung jawab.

“SK yang Anda terima hari ini bukan sekadar pengukuhan status, melainkan komitmen untuk melayani masyarakat secara profesional, disiplin, dan berintegritas,” ujar Sekda.

Ia juga menjelaskan bahwa proses seleksi dilakukan secara ketat dan transparan melalui sistem Computer Assisted Test (CAT). Diharapkan, para ASN baru ini mampu menjadi motor penggerak pelayanan publik yang lebih baik dan efisien.

“ASN bukan diukur dari besarnya gaji, tetapi dari seberapa besar manfaat yang bisa diberikan kepada masyarakat,” tambahnya. “Ini baru titik awal, bukan akhir. Bekerjalah keras, tuntas, dan ikhlas untuk negeri.”

Momen ini menjadi penuh haru bagi sejumlah peserta, termasuk Sunarti (57), tenaga pendidik di SDN 04 Padang Cermin. Setelah 23 tahun mengabdi di dunia pendidikan sejak tahun 1999, ia akhirnya resmi diangkat sebagai ASN melalui jalur PPPK.

“Setelah perjuangan panjang selama 23 tahun, akhirnya di masa tua ini, Tuhan memberikan jawaban dari lelah saya. Kini saya bisa menikmati jerih payah yang telah saya tanam sejak lama,” ujar Sunarti.

Rasa syukur dan semangat pengabdian terpancar dari seluruh peserta yang hadir, menandai awal perjalanan sebagai abdi negara yang siap memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kabupaten Pesawaran.

(Penulis: Murida)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Warga Persada 4 Kemiling Raya Gotong Royong Bersihkan Rumput dan Perbaiki Jalan

21 Desember 2025 - 11:47 WIB

PSI Lampung Rayakan 11 Tahun “Udayah Navasaktih”: Kebangkitan PSI sebagai Kekuatan Baru Indonesia Maju

16 November 2025 - 20:31 WIB

Empat Tahun Tak Tersentuh Perbaikan, Warga GG Laksana Pesawaran Perbaiki Jalan Pakai Dana Swadaya

10 November 2025 - 10:43 WIB

Peringati Hari Sumpah Pemuda ke-97, Warga Kodam XXI/RI Kobarkan Semangat “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu”

28 Oktober 2025 - 15:37 WIB

DPW PSI Lampung Gelar Rapat Koordinasi, Fokus Mantapkan Struktur dan Program Kerja

1 Oktober 2025 - 18:11 WIB

Trending di Bandar Lampung