Menu

Mode Gelap
Warga Persada 4 Kemiling Raya Gotong Royong Bersihkan Rumput dan Perbaiki Jalan PSI Lampung Rayakan 11 Tahun “Udayah Navasaktih”: Kebangkitan PSI sebagai Kekuatan Baru Indonesia Maju Empat Tahun Tak Tersentuh Perbaikan, Warga GG Laksana Pesawaran Perbaiki Jalan Pakai Dana Swadaya Peringati Hari Sumpah Pemuda ke-97, Warga Kodam XXI/RI Kobarkan Semangat “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu” DPW PSI Lampung Gelar Rapat Koordinasi, Fokus Mantapkan Struktur dan Program Kerja Ketua Gapoktan Mekar Jaya Merangkap Ketua BPD Desa Cipadang Diduga Memperkaya Diri

Berita

Polres Pesawaran Siap Amankan PSU 2025, Kapolres Pimpin Apel Kesiapan dan Perlengkapan

badge-check


					Polres Pesawaran Siap Amankan PSU 2025, Kapolres Pimpin Apel Kesiapan dan Perlengkapan Perbesar

Pesawaran, RAM News Lampung — Menjelang pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pesawaran pada Sabtu, 24 Mei 2025, Polres Pesawaran menunjukkan kesiapannya melalui apel gelar perlengkapan yang dipimpin langsung oleh Kapolres Pesawaran, AKBP Heri Sulistyo Nugroho, S.I.K., M.I.K., di lapangan Mapolres Pesawaran, Rabu (21/5/2025).

Apel ini diikuti oleh Pejabat Utama (PJU) Polres, para Kapolsek jajaran, serta seluruh personel yang terlibat dalam pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS). Kegiatan ini menjadi bagian penting dalam memastikan kesiapan penuh institusi Polri dalam mengawal jalannya PSU secara aman, damai, sejuk, dan bermartabat.

Dalam amanatnya, Kapolres menekankan bahwa apel bukan hanya formalitas, melainkan bentuk pengecekan nyata atas kesiapan personel baik secara mental, fisik, maupun perlengkapan operasional.

“Apel ini bertujuan memastikan bahwa seluruh personel benar-benar siap melaksanakan tugas pengamanan dengan standar operasional yang sesuai. Kesiapan fisik dan perlengkapan mutlak diperlukan,” tegas AKBP Heri.

Kapolres juga secara langsung memeriksa kelengkapan setiap personel, mulai dari pakaian dinas lapangan, perlengkapan pribadi seperti jas hujan, senter, borgol, tongkat, hingga kebutuhan ibadah dan buku saku.

Tak hanya soal perlengkapan, Kapolres juga menekankan pentingnya netralitas dan pendekatan humanis selama menjalankan tugas.

“Polri hadir untuk menjamin rasa aman masyarakat, menjaga netralitas selama proses demokrasi, dan memastikan PSU berjalan tanpa gangguan keamanan dan ketertiban,” ujarnya.

Melalui apel ini, Polres Pesawaran menegaskan komitmennya dalam mendukung suksesnya PSU 2025, serta menjaga integritas demokrasi di Bumi Andan Jejama. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Warga Persada 4 Kemiling Raya Gotong Royong Bersihkan Rumput dan Perbaiki Jalan

21 Desember 2025 - 11:47 WIB

PSI Lampung Rayakan 11 Tahun “Udayah Navasaktih”: Kebangkitan PSI sebagai Kekuatan Baru Indonesia Maju

16 November 2025 - 20:31 WIB

Empat Tahun Tak Tersentuh Perbaikan, Warga GG Laksana Pesawaran Perbaiki Jalan Pakai Dana Swadaya

10 November 2025 - 10:43 WIB

Peringati Hari Sumpah Pemuda ke-97, Warga Kodam XXI/RI Kobarkan Semangat “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu”

28 Oktober 2025 - 15:37 WIB

DPW PSI Lampung Gelar Rapat Koordinasi, Fokus Mantapkan Struktur dan Program Kerja

1 Oktober 2025 - 18:11 WIB

Trending di Bandar Lampung